Dialog atau Percakapan Bahasa Inggris Ketika Jual Beli – Dalam praktik berjualan atau jual beli, tentunya terjadi percakapan baik dari arah pembeli maupun dari arah penjual. Kita tentu bisa mengatasinya apabila harus bercakap-cakap menggunakan bahasa Indonesia. Namun, bagaimana dengan bahasa Inggris, jika Anda menginginkan sebuah referensi percakapan bahasa Inggris, Anda bisa mencoba berbagai kalimat yang ada di dalam percakapan berikut ini.
Merchant: What can I do for you?
Sheila: I’m looking for a Hello Kitty shirt. Do you have it?
Merchant: Of course. What’s the size that you want?
Sheila: I want to buy the smallest size.
Merchant: All right. Wait a minute. I’ll get it.
Sheila: Ok. I’ll wait here.
A few minutes later ..
Merchant: I brought three pieces of clothes with different colors. Do you want red, pink, or orange?
Sheila: I want to buy this shirt for my sister. What is your recommendation?
Merchant: I think the pink is the best one.
Sheila: What’s about the orange? I see that this is a wonderful color.
Merchant: I think orange is good, but most girls like pink. So, I still recommend pink as the color that you choose.
Sheila: Alright. I will buy the pink. How much does it cost?
Merchant: It’s Rp. 150,000.
Sheila: Well, it is a fairly expensive price. Any discount?
Merchant: We do not give a discount for this shirt. But if you buy more than one, you can get a cheaper price.
Sheila: How much for 2 pieces?
Merchant: I will give you a price of Rp. 200,000.
Sheila: Alright. I bought two.
Merchant: What color do you choose?
Sheila: I choose the color of orange and pink.
Merchant: This is your shirt.
Sheila: Thank you.
Merchant: You’re welcome.
Arti dari Dialog atau Percakapan Bahasa Inggris Ketika Jual Beli
Pedagang: Ada yang bisa saja bantu?
Sheila: Saya sedang mencari sebuah baju bergambar Hello Kitty. Apakah Anda menjualnya di toko ini?
Pedagang: Tentu saja. Apa ukuran yang Anda inginkan?
Sheila: Saya ingin membeli ukuran yang paling kecil.
Pedagang: Baiklah. Tunggu sebentar. Saya akan mengambilkannya.
Sheila: Ok. Saya akan menunggu disini.
Beberapa menit kemudian..
Pedagang: Saya membawakan tiga buah baju dengan warna yang berbeda. Apakah Anda ingin yang berwarna merah, pink, atau orange?
Sheila: Saya ingin membeli baju ini untuk adik perempuan saya. Apa rekomendasi Anda?
Pedagang: Saya rasa warna pink adalah yang terbaik.
Sheila: Bagaimana dengan orange. Saya lihat ini adalah warna yang cerah.
Pedagang: Menurut saya orange adalah warna yang bagus, namun kebanyakan anak perempuan menyukai warna pink. Sehingga, saya tetap merekomendasikan pink sebagai warna yang Anda pilih.
Sheila: Baiklah. Saya akan membeli yang berwarna pink. Berapa harganya?
Pedagang: Harganya Rp. 150.000.
Sheila: Hmm, itu adalah harga yang cukup mahal. Tidak ada diskon?
Pedagang: Kami tidak memberikan diskon untuk pakaian ini. Tetapi jika Anda membeli lebih dari satu, Anda bisa mendapatkan harga yang lebih murah.
Sheila: Berapa harga 2 potong pakaian?
Pedagang: Saya akan memberikan harga Rp. 200.000.
Sheila: Baiklah. Saya membeli dua buah pakaian.
Pedagang: Warna apa yang Anda pilih?
Sheila: Saya pilih warna oranye dan pink.
Pedagang: Ini pakaian Anda.
Sheila: Terima kasih.
Pedagang: Sama-sama.
Semoga Dialog atau Percakapan Bahasa Inggris Ketika Jual Beli di atas bisa bermanfaat bagi Anda.