Cara Bertanya dan Memberi Arah Jalan dalam Bahasa Inggris

Posted on

Bertanya kepada orang lain, kemudian memberikan informasi mengenai arah jalan atau tempat tentu merupakan suatu hal yang harus Anda pelajari. Ini merupakan pelajaran practical karena sangat berguna sewaktu-waktu. πŸ™‚

Inilah beberapa kalimat penting untuk bertanya serta memberi arah jalan di bahasa Inggris. Pembelajaran ini juga disebut dengan asking and giving direction.

Asking Direction – Bertanya Arah Jalan

Di bawah ini, terdapat berbagai kalimat yang bisa Anda tanyakan ketika ingin mengetahui arah jalan. Nama tempat di kalimat berikut merupakan kreasi tempat dari saya sendiri. Sehingga Anda bebas menggantinya.

  1. Excuse me, could you please tell me how I get to the museum? (Permisi, bisakah kamu memberitahu saya bagaimana saya bisa pergi ke museum?)
  2. Excuse me, do you know where the post office is? (Permisi, apakah kamu tahu dimana kantor pos?)
  3. Excuse me, could you tell me where the bank is? (Permisi, bisakah kamu member tahu saya dimana bank?)
  4. Could you help me, please? I am looking for a car repair shop. (Bisakah kamu membantu saya? Saya sedang mencari sebuah bengkel mobil.)
  5. Can you give me the direction to the airport? (Bisakah kamu memberikan arah ke bandara?)
  6. I am looking for the Andina electronic shop, would you mind to tell me how I get that? (Saya sedang mencari toko elektornik Andina, bersediakah kamu untuk memberitahu kepada saya bagaimana pergi kesana?)
  7. What is the best way to the Kartini mall? (Mana jalan yang terbaik untuk menuju Mall Kartini?)
  8. How can I get to your home? (Bagaimana saya sampai pergi kerumahmu?)
  9. How do I get to the EF English Course? (Bagaimana saya bisa sampai ke kursus bahasa Inggris EF?)
  10. Is book store far from here? (Apakah toko buku jauh dari sini?)
  11. Where is the nearest hospital? (Dimanakah rumah sakit terdekat?)

Giving Direction – Memberi Arah Jalan

Ketika Anda ingin memberi arah jalan, maka gunakan kalimat dan frase berikut ini. Tentu saja rangkai sesuai dengan konteks percakapan Anda. Saya hanya memberikan bagian-bagiannya saja.

  1. Go straight on, until you come to the white building. (Lurus, sampai Anda sampai di gedung berwarna putih.)
  2. Turn back atau Go back. (Balik arah)
  3. Turn left into Pattimura street (Belok kiri ke jalan Pattimura.)
  4. Turn right into Sudirman street (Belok kanan ke jalan Sudirman.)
  5. Next to the library (di sebelah perpustakaan)
  6. It’s in front of the bookstore (di depan toko buku)
  7. The church is between those small building. (Gereja berada di antara bangunan kecil itu)
  8. Go past the market (lewati pasar)
  9. Take this road (Ambil jalan ini)
  10. Go down there (Ambil jalan itu)
  11. You will past the minimarket on your right (Anda akan melewati minimarket di sebelah kanan Anda)

Leave a Reply